Wonogiri _ Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) perlu ditanamkan sejak dini untuk memupuk kesadaran masyarakat pentingnya hidup bersih dan sehat. Untuk itu, Dalam rangka memperingati Hari Cuci Tangan Pakai Sabun Sedunia RA Attaqwa Wopnogiri bekerjasama dengan Pemerintah Kecamatan Wonogiri Kota dan Puskesmas menggelar menggelar cuci tangan masal anak RA, Jum’at (20/10) di halaman RA setempat.
Hadir dalam acara tersebut Camat Wonogiri, Ibu Ketua Penggerak PKK kec. Wng & tim serta Puskesmas II & tim melaksanakan CTPS ( cuci tangan pakai sabun), Kepala dan guru RA At Taqwa Wonogiri.
Kepala RA Attaqwa Wonogiri H. Sri Manuti menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk menanamkan dan menumbuhkan kebiasaan mencuci tangan sejak dini kepada anak. Dan kegiatan mencuci tangan ini akan dipandu secara langsung oleh Puskesmas II & tim melaksanakan CTPS ( cuci tangan pakai sabun) Kabupaten Wonogiri.
Sedangkan Kasi pendidikan Madrasah Kankemenag Wonogiri, Hj. Fatonah sangat mengapresiasi kegiatan edukatif tersebut menurutnya menjaga kebersihan semenjak masih kecil sehingga akan menjadi tersbiasa ketika mereka dewasa.
Oleh kerena itu menanamkan kesadaran kebersihan diri kepada anak-anak yang dinamakan pencegahan sejak dini lebih diutamakan, semoga kegiatan edukatif tersebutbisa bermanfaat untuk anak dan keluarga serta masyarakat umumnuya, sebagai generasi Bangsa Indonesia, salah satu kunci sukses adalah menjaga kebersihan diri. Hidup sehat dimulai dengan melakukan hal yang terkecil yaitu biasakan cuci tangan pakai sabun. (Mursyid_Heri)