Wonogiri _ Pengurus PGRI Cabsus Kementerian Agama Kabupaten Wonogiri masa bhakti 2019 -2024, resmi di lantik, Kamis (24/09) di Gedung PGRI Brumbung, turut hadir dalam acara tersebut pengurus PGRI Provinsi dan Kabupaten, Dinas pendidikan dan pejabat di lingkungan kankemenag Wonogiri.
Dalam sambutannya a. Kankemenag Wonogiri, H. Cahyo Sukmana menyampaikan bahwa perjalanan sejarah PGRI menunjukan konsistensi untuk selalu digarda terdepan dalam mengawal NKRI melalui tranformasi nilai nilai kebangsaan, patriotisme, kepedulian, spiritualisme solidaritas melalui bidang pendidikan.
Organisasi ini merupakan tempat bernaungnya para guru dan pendidik mulai dari tingkat bawah hingga ke atas. Dengan keberadaan PGRI ini diharapkan dapat menjadi Pioneer melaksanakan minat dan mutu pendidikan.
PGRI Cabsus Kementerian Agama melalui jejak aktifitas dan peran sentralnya selalu bersinergi dengan Kementrian Agama, Kementerian Pendidikan, Pemerintah Daerah dan stake holder lain menjadikan pendidikan agar lebih baik.
Tidak lupa Ka. Kankemenag sambutannya mengucapkan selamat kepada pengurus yang dilantik dan berharap kepada pengurus dapat melaksanakan amanah dengan tanggung jawab. “Saya bersyukur syukur Alhamdulillah PGRI Cabsus dapat menyelenggarakan Konferensi yang termasuk paling awal dari 27 Cabang, salah satu indikator penting roda organisasi dan manajemen pengelolaan organisasi berjalan dengan baik” ungkap Cahyo.
Keadaan situasi dan kondisi saat ini dengan adanya wabah Covid 19 tidak menyurutkan, melemahkan, semangat dan, sendi2 organisasi namun memberikan tantangan dan peluang semakin kreatif dan dinamis, visioner dengan diselenggarakan Konvercab secara Virtual dengan pemilihan secara e-voting.
Harapannya PGRI Cabsus punya satu spirit yang sama memberikan ruang para guru untuk mengexplorasi, kompetensi san meningkatkan kepedulian dan kesejahteraan dalam berbagai kegiatan.
“ Yang tua punya pengalaman yang muda punya masa depan, spirit ini akan kita pegang agar kesinmbungan dan keberlangaungan PGRI Cabsus tetap terjaga dan semakin berdaya guna, dukungan support dan kerjasama dari para sesepuh, pimpinan dan segenap pengurus sangat kami harapkan”. ungkapnya.
Sehingga Kepedulian, solidaritas, empati pengurus PGRI cabang khusus kepada saudara saudara anggota PGRI khususnya pada para GTT terus dikembangkan melalui kegiatan kegiatan sosial seperti pralenean, dana pensiun dan rekomendasi untuk pengambil kebijakan. (Mursyid)