Wonogiri _ Pemerintah Kabupaten Wonogiri menyelenggarakan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Pelajar dan Umum tingkat Kabupaten Wonogiri tahun 2017 di Pendopo Rumah Dinas Dinas Bupati Wonogiri, Rabu (18/10), turut hadir Forkompinda, Kepala SKPD, Ka. Kankemenag beserta jajaran, Dewan hakim MTQ, Camat dan Ka. KUA se Kabupaten Wonogiri serta di ikuti 25 kafilah/kecamatan.
Dalam pembukaannya Wakil Bupati Wonogiri Edi Santosa, SH menyampaikan bahwa penyelenggaraan MTQ senantiasa diarahkan pada upaya menumbuhkan kecintaan dan menggairahkan masyarakat untuk senantiasa mempelajari dan memahami Al Qur’an sebagai petunjuk dan pedoman hidup paripurna umat manusia. Kegiatan musabaqah ini dapat menjadi tolak ukur dinamika aktifitas pembinaan seni baca Al Qur’an yang berlangsung.
Wakil Bupati Edi Santosa menambahkan bahwa MTQ merupakan kegiatan yang telah mentradisi dan melekat dalam kultur masyarakat dan bangsa kita. Kehadiran MTQ senantiasa memiliki daya tarik dan ruang tersendiri dalam kehidupan masyarakat, mengingat even keagamaan ini selain menjadi media dakwah dan syiar keagamaan yang efektif, juga secara nyata telah terbukti mampu menjadi daya dorong yang kuat dalam memacu percepatan pembangunan di daerah.
Mengingat MTQ merupakan pekerjaan kita bersama sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas dan ketaatan beragama, maka berbicara peningkatan kualitas kehidupan beragama maka hal ini merupakan tanggung jawab kita bersama.
Sedangkan Ka. Kankemenag Wonogiri H. Subadi berpesan kepada semua para dewan hakim untuk menekankan sportif dan objektif dalam memberikan penilaian mengingat yang di nilai adalah adalah bacaan kalam Ilahi, Jadikan dan bumikan nilai-nilai Al Qur’an dalam semua kehidupan.
Adapun cabang MTQ akan memperlombakan Tartil TK/BA/RA, Tartil SD/MI, Tartil SMP/MTs, Tartil SMA/SMK/MA, Tilawah SD/MI, Tilawah SMP/MTs, Tilawah SMA/SMK/MA, Tilawah Anak, Tilawah Remaja, Tilawah Dewasa Tilawah dan Tahfidz 1-5 juz SMP dan SMA. (Mursid & Heri)