Wonogiri – “Pilih jangan asal, agar nanti tidak menyesal“ tulisan tersebut terpampang di dekat tempat pemungutan suara (TPS) MTs N 2 Wonogiri. Rabu, 9 September 2015 merupakan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS ( pilkosis ) MTs N 2 Wonogiri .
Kegiatan diawali dengan kampanye terbuka 3 pasang calon. Masing – masing pasangan calon menyampaikan visi dan misi yang disambut pertanyaan dari pemilih baik siswa- siswi, guru maupun pegawai. Nomor urut 1 dengan simbol kelapa, nomor urut 2 jagung, urut 3 nanas menjawab pertanyaan dengan argumen yang dapat memantabkan pilihan pemilih.
Menurut Kepala MTsN 2 Wonogiri, Syammuji, S.Pd, M.Pd menyambut baik kegiatan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS sebagai media pembelajaran dan sarana mengenalkan sejak dini nilai-nilai demokrasi di Madrasah sehingga peserta didik kedepannya bisa faham tentang mekanisme dan kreteria memilih pemimpin yang ideal dengan jujur dan adil (jurdil).
“Pemilu OSIS ini dilaksanakan sebagai sarana pembelajaran nilai-nilai demokrasi sekaligus mengenalkan pelaksanaan pemilu pada siswa-siswi kami” imbuhnya
Pilkosis berjalan dengan lancar dan dimenangkan oleh pasangan nomor urut 3 dengan simbol nanas, yakni Sechan Saputra dan Prendi Pradana yang akan dilantik Senin, 14 september 2015 sebagai ketua dan wakil ketua OSIS MT s N 2 Wonogiri periode 2015 / 2016. (Mursyid_Her)