Wonogiri _ Sebanyak 215 siswa MTsN 3 Wonogiri (MTsN Purwantoro) mengikuti UAMBN BK tahun pelajaran 2017/2018, Senin (02/04) di madrasah setempat, di hari pertama pelaksanakaan ujian berjalan dengan lancar, mereka mengerjakan dengan antusias soal soal yang di ujikan di personal computernya masing-masing dengan tenang tertib dan mandiri.
Menurut kepala MTsN 3 Wonogiri, H. Joko Supriyanto sukses perencanaan dan administrasi diawali dengan penyiapan sarana dan prasarana serta infrastruktur ujian meliputi regulasi regulasi, tempat, jaringan internet, listrik, computer dan administrasi lain.
Dilanjutkan tahap pelaksanaan dengan menyiapkan kompetensi yg harus dimiliki siswa dan mental serta spiritual siswa, pembekalan Panitia dan Pengawas serta membuat pelaksanaan tertib sistemik sehingga hasil nanti diharapkan bisa maksimal dan baik.
Prosesi ujian menurutnya diawali dengan pembekalan kepada panitia dan pengawas yang sdh hadir 45 sebelum pelaksanaan. Sesi 1 peserta dibariskan di depan pintu ruang diberikan Kartu Peserta, berdoa dan masuk satu persatu sambil.menyalami pengawas dan Proktor.
Selanjutnya menempati bangku dan laptop sesuai dengan no urutan serta no peserta. Dengan arahan dan bimbingan proktor para siswa memasukan username dan pasword unt mulai mengerjakan. (Mursyid_heri)