Wonogiri – Plt. Kepala Kankemenag Wonogiri Drs. H. Muslim Umar, Mag melakukan pembinaan di MTsN Manyaran, Jum’at (02/09/2016) bertempat di Aula MTsN Manyaran yang di ikuti para guru dan karyawan MTsN Manyaran, turut mendampingi Kasi Pendidikan Madrasah.
Menurut Plt. Kankemenag Wonogiri ASN yang ada di Madrasah harus mampu meningkatkan kinerja dan kedisiplinan baik menyangkut kehadiran maupun kualitas mengajar di Madrasah.
Lanjutnya, ia mengajak semua ASN MTsN Manyaran agar bekerja sesuai Sasaran Kerja Pegawai (SKP) yang telah dibuat dengan terus mengacu kepada aturan yang berlaku dan diwajibkan untuk membuat laporan kegiatan harian setiap harinya.
Dengan adanya kewajiban pembuatan laporan harian seluruh ASN di lingkungan Kemenag Kab. Wonogiri termasuk di madrasah dan KUA diminta untuk memanfaatkan waktu dengan baik dengan masuk tepat waktu dan pulang sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan dan tentunya harus diiringi dengan hasil kerja yang jelas dan sesuai degan tupoksi masing-masing. (Mursyid _ Heri) -@gs-